Rabu, 13 Desember 2023

Writer's Block

Pentigraf
Oleh: Yoyon Supriyono

Diskusi mingguan sekitar masalah literasi di komunitas literasi Zamrud semakin ramai saja. Semua berkat ketua baru yang berpengalaman luas di bidang literasi. AjakanTobi sang ketua, agar semua pengurus aktif menulis di blog, disambut antusias. Namun seiring berjalannya waktu, bermunculan masalah dan kendala saat menulis. Sehingga banyak pengurus yang belum bisa istiqomah dalam praktik menulis.

Semua diminta berbagi pengalaman mengatasi kondisi tersebut. Izam berpendapat sebagai pemula tulis saja apa yang ada di kepala. Sedangkan kata Pondi, ketika nulis harus sedia kopi dan cemilan agar tidak jenuh. Lain lagi pendapat Zupri, menulis hendaknya di tempat sunyi  agar konsentrasi. Bermacam pendapat bermunculan menghidupkan suasana diskusi. 

Sebelum  berpendapat, Tobi meminta Robet, anggota pengurus baru untuk angkat bicara. Robet yang jago debat tentu dengan senang hati bersuara. "Seumur hidup saya sama sekali belum  mengalami keengganan dalam menulis, juga belum pernah mengalami kesulitan dalam menulis. Hal itu bukan karena saya hebat, tapi lebih dikarenakan saya belum pernah menulis," tuturnya disambut riuh rendah para pengurus yang serius menyimak penjelasannya yang meyakinkan.

5 komentar:

Writer's Block

Pentigraf Oleh: Yoyon Supriyono Diskusi mingguan sekitar masalah literasi di komunitas literasi Zamrud semakin ramai saja. Semu...